Saengil Chukkae Hamnida
Omo, nggak terasa perjalanan karir para Oppa sudah memasuki tahun ke 6 dan hari ini tepatnya 06 November para Oppadeul merayakan hari jadi Super Junior yang ke 6. Pengen ngasih kado buat Oppa tapi nggak tahu mau ngirim kemana (hehehehe), jadi dewi mutusin ngasih hadiah berupa hasil tulisan perjalanan karir Oppa selama 6 tahun dan semoga Oppa suka (kali aja salah satu member Super Junior nyasar di blog ini dan ngebaca tulisan ini, ngarep.......).
SUPER JUNIOR : FROM RISING TO SHINING
Super Junior (atau yang lebih disingkat SuJu atau SJ) adalah Boyband yang berasal dari Korea Selatan dan dibentuk oleh SM Entertainment pada tahun 2005.
PRA DEBUT
2000 : =====> Leeteuk dan Heechul merupakan anggota pertama SENTERTAINMENT (SM'S STRALIGHT CASTING-Pada saat itu) di Seoul
2001 : =====>Personil berikut yang direkrut adalah Hangeng . Hangeng terpilih melalui Anak Perusahaan SM.ENT yang berlokasi di Beijing. Hangeng terpilih dari 3000 peserta audisi (wah, Oppa daebak).
=====> Setelah Hangeng, Yesung direkrut saat berlangsungnya 'SEOUL'S CASTING SYSTEM'bersamaan dengan anggota lainnya, Sungmin dan Donghae
2002 :
=====> Kangin dan Eunhyuk direkrut bersamaan dengan Kibum yang ditemukan pada saat Casting di LOS ANGELES
2003 :
=====> Siwon terpilih terpilih menjadi anggota Super Junior setelah mengikuti casting pada acara sekolahnya dan pada saat itu Oppa baru berusia 16 tahun
2004 :
=====> Anggota berikutnya adalah Ryeowook. Ryeowook Oppa terpilih melalui Ajang "The Chin Chin Youth Festival Singing Competition".
2005 :
=====> Shindong terpilih untuk melengkapi anggota Super Junior
=====> Kyuhyun terpilih menjadi juara ke tiga pada acara "The Chin Chin Youth Festival Singing Competition (sama seperti Ryeowook). Namun Kyuhyun Oppa baru bergabung di Super Junior pada tahun 2006
DEBUT
2005 :
=====> Lee So Man Ahjussi (Pemilik SM ENT) mengumumkan akan membentuk sebuah Boy Band baru yang beranggotakan 12 orang. Grup ini akan melakukan debut pada akhir tahun dengan bernyanyi di "The Gateway Of Stardom Asia".
Anggota yang telah terjun sebelumnya di dunia hiburan yaitu Heechul dan Kibum. Sedangkan anggota lainnya pernah tampil di acara televisi dan media.
=====> Nama sementara : O.V.E.R singkatan dari "Obey the voice for each Rhythm" (patuhilah suara untuk tiap irama)
=====> Di acara piknik bersama-sama SM ENT, akhirnya memutuskan untuk memberi nama SUPER JUNIOR 05 untuk Boyband tersebut, yang juga merupakan generasi pertama dari Super Junior.
=====> Super Junior 05 membuat pradebut mereka di saluran tv korea M-Net pada 11 September 2005. Di acara tersebut Super Junior 05 ngedance Hip-Hop dan menari ala tarian B2K (aku nggak tahu apa itu B2K chingu, kalau ada yang tahu kasih tahu aku ya).
Hangeng, Eunhyuk dan Donghae juga melakukan tarian dari lagu Caught Up-Usher.
Sayangnya penampilan mereka tidak disiarkan di tv, hingga akhirnya pada 16 Mei 2006 disiarkan pada sebuah acara Super Junior Show
2005-2006
1st album
=====> Mereka mengeluarkan single pertama yaitu TWINS (Knock Out), kemudian lagu You Are The One, Plus tiga lagu tambahan lainnya. Album ini dirilis secara Online pada 08 November 2005.
=====> 06 Desember 2005, CD Album Super Junior 05 (TWINS) dirilis dan Album pertama mereka terjual sebanyak 28.536 kopi dan debut mereka berada di urutan ke tiga di chart bulan Desember 2005.
=====> Pada bulan yang sama, Super Junior 05 merilis single Show Me Your Love yang merupakan hasil kolaborasi dengan TVXQ. Lagu ini menjadi single terlaris pada Desember 2005 karena terjual 49.945 kopi.
=====> Bulan Februari 2006, Super Junior 05 mengeluarkan single ke dua mereka, MIRACLE yang terdapat pada album Twins. Miracle berhasil menduduki posisi puncak (#1) di chart Musik Online Korea Selatan serta tangga musik Thailand.
=====> Seteleh promosi Miracle berakhir, SM ENT mulai memilih anggota baru untuk Super Junior. SM menyebutnya dengan Super Junior Line Up proyek ke dua mereka, yaitu Super Junior 06.
=====> Pada bulan Mei 2006 anggota ke tiga belas ditambahkan. Selain itu Line Up proyek juga ditinggalkan. SM ENT pun memutuskan mengubah nama SUPER JUNIOR 05 menjadi SUPER JUNIOR tanpa akhiran 05.
13 Member
=====> Pada 23 Mei 2006 SM ENT mengumumkan anggota ke tiga belas dari Super Junior yaitu Kyuhyun.
=====> Tahun 2006 Super Junior merilis Single U secara online dan dapat di download gratis di Website resmi mereka.
=====> Pada 06 Juni 2006 Single U rilis berupa album fisik dengan total 3 lagu dan terjual lebih dari 81.000 copy pada saat pertama rilis. Single U mendapat sambutan cukup baik terbukti yang mendownload mencapai 400.000 hanya dalam waktu 5 jam hingga menjadi salah satu lagu paling populer sepanjang tahun dan menduduki urutan pertama selama 5 minggu berturut-turut pada sebuah program musik.
=====> Pada akhir tahun 2006 Super Junior mengumpulkan 7 penghargaan, 5 diantaranya berasal dari Korea Selatan karena meraih gelar sebagai "Best New Groups of 2006".
=====> Dibentuk SubGrup Super Junior KRY, tepatnya pada tanggal 05 November 2006 dengan pertunjukan lagu Hyena bertema The One I Love
2007
=====> Februari 2007, Subunit kedua Super Junior diperkenalkan, yaitu Super Junior T. Super Junior T merilis Single pertama, Rokugu, pada 23 Februari 2007 dan membuat debut performa lagu-lagu popular.
=====> Album Kedua Super Junior dirilis pada 20 September 2007 berjudul Don't Don.
=====> Pada akhir tahun 2007, album ini mengalami peningkatan penjualan sebanyak 160.000 kopi terjual. Album Don't Don menduduki peringkat ke dua dalam kategori penjualan album terbaik tahun 2007. Album ini tidak hanya sukses di Korea, namun juga di Taiwan. Hal ini mengingat kesuksesan senior mereka terdahulu Shinhwa dan TVXQ yang penjualannya tidak sebanyak album Don't Don.
=====> Pada 14 Desember dalam acara Golden Disk Awards 2007 mereka memperoleh dua penghargaan "BONSANG" and the "TPL ANYCALL POPULARITY AWARD". Super Junior juga masuk dalam 7 nominasi di acara M Net/ KM Music Festival pada 17 November 2007 . Namun, mereka hanya memperoleh penghargaan yaitu "Netizen Choice Award" dan "Mobile Popularity" serta "Best Artist of the Year" (DAESANG).
2008
=====> April 2008 Subgrup ketiga ketiga Super Junior dibentuk untuk merebut pasar musik di China yaitu Super Junior M (Mandarin)
=====> Mei 2008 Subgrup unit keempat dibentuk dan dibei nama Super Junior H (HAPPY). Mini album Super Junior H, Cooking! Cooking! dirilis pada tahun 2008
=====> Juli 2008 Super Junior kembali disibukkan dengan persiapa album ke tiga mereka
=====> November 2008 Super Junior T kembali meluncurkan Rokuko yang kini berjudul Rock and Go dan dilempar ke pasar Jepang.
2009
=====> 12 Maret 2009 album ketiga Super Junior, Sorry Soory rilis di pasaran
=====> 13 Maret MV Sorry Soory dirilis bersamaan dengan comeback mereka di KBS Music Bank, Mucore, dan Inkigayo hingga akhir Maret.
=====> Awal April untuk pertama kalinya Kibum tampil pertama bersama anggota lainnya setelah Sorry Sorry diluncurkan dalam sebauh acar di Thailand
=====> 11 Mei 2009 Mv It's You (NEORAGO) dirilis secara resmi dan hanya dalam waktu 5 jam, single ke dua ini menjadi chart no 1 di Cyworld's.
=====> Repackage Album Versi C dirilis pada 14 Mei dengan tambahan 4 track yaitu Love disease, Love you more, She wants it, dan It's u.
=====> Super Junior memenangkan trofi ke lima untuk album Sorry Sorry di acara KBS Music Bank, sekaligus melengkapi kemenangan mereka menajdi sepuluh. Penghargaan tersendiri untuk Neorago menjadi rekor tersendiri karena berhasil merajai K-Chart enam kali berturut-turut tapi dengan lagu yang berbeda.
=====> Rangkaian konser Super Junior yang bertajuk 2nd ASIA TOUR kembali digelar. Korea menjadi lokasi pertama dan digelar pada Juni 2009. Super Show ini diikuti personil personil Super Junior termasuk dua personil tambahan, Henry dan Zhoumi. Kibum sudah mulai tidak berpartisipasi karena kesibukannya di dunia akting.
=====> Sorry Sorry versi D di Taiwan Special Edition dengan ekslusif CD dan DVD resmi dirilis pada Agustus 2009
=====> Super Show 2 yang diadakan di daratan China kembali dihadiri full personil. Kini giliran Kangin yang harus absen dari Show karena terlibat perkelahian, sehingga SM ENT mengosongkan jadwal Kangin sampai akhir tahun.
=====> Dipenghujung Desember masalah kembali menimpa SM ENT. Hangeng mengakhiri kontrak kerjanya dengan SM ENT.
2010
=====> Awal tahun 2010 Super Junior masih disibukkan dengan serangkaian Tur Super Show 2 di beberapa negara Asia hingga bulan April 2010.
=====> Album keempat, Bonamana dirilis pada Mei 2010
=====> Selain disibukkan comeback mereka di beberapa stasiun tv di Korea, tiap personil disibukkan dengan kegiatan pribadinya. Sungmin, Siwon dan Donghae yang mulai merambah dunia akting. Kyuhyun, Shindong, Leeteuk, Yesung, Heecehul dan Eunhyuk sibuk menjadi MC dan Dj. Sementara Ryeowook mengisi beberapa ost drama. Di album ini juga, hanya sepuluh personil yang ikut berpartisipasi karena Kangin sedang menjalankan Wamil, Kibum masih sibuk dengan syuting dan Hangeng memilih bersolo karir.
2011
=====> Awal tahun Super Junior masih disibukkan dengan serangkaian tour SS3dan juga aktivitas masing-masing personil di luar kegiatan Super Junior.
=====> Super Junior M kembali mengeluarkan mini album berjudul Perfection pada februari 2011. SUBGRUP ini memiliki 2 personil tambahan yaitu Sungmin dan Eunhyuk (akhirnya Eunhae bersama lagi) dikarenakan hengkangnya leader Hangeng dari Super Junior. Setelah rilis Pervection versi A, SM ENT lalu meluncurkan versi B dengan tambahan 1 track yaitu The Whisper Of The Wind.
=====> Untuk memaksimalkan promo di dataran China, Suju M tinggal di Taiwan selama 3 bulan. Selama disana mereka tidak hanya disibukkan dengan kegiatan menyanyi melainkan syuting variety show, siaran di I LIKE RADIO. Sementara Donghae dan Siwon disibukkan dengan jadwal tambahan syuting drama Skip Beat yang penggarapannnya di lakukan di negeri tersebut.
=====> Bulan Mei 2011 Super Junior merilis Album Bonnamana Japanese Version
=====> Super Junior kembali mempersiapkan diri untuk Album 5JIB. Mereka memulai recording pada Awal Juni.
=====> Bulan Agustus Album Mr Simple resmi rilis di pasaran. Single pertama mereka juga berjudul Mr Simple. Lagu Mr Simple menjadi trending topic di twitter begitupun dengan gerakan tangan yang mendapat julukan Kepret Dance dari Elf Indonesia.
=====> Sukses dengan Album Versi A, Album versi C kembali dirilis dengan tambahan beberapa lagu diantaranya Acha, Andante dan A Day.
=====> Dalam waktu dekat Super Junior akan menggelar tur dunia, Super Show 4 (SS4). Berharap Indonesia termasuk salah satu tujuan SS4.
Waduh panjang juga ya Postingan kali ini....
Oh ya, Tulisan di atas bersumber dari Majalah Tac edisi Super Junior dengan seikit tambahan dari dewi...
Dimohon dengan sangat untuk tidak mengcopy Paste tulisan ini (Baik itu ke Blog/Facebook), karena dewi ngebuatnya dengan susah payah.....
kamsahamnida ^___^
nice posting... :)
BalasHapustrim's....^^
BalasHapus