Selasa, 22 November 2011

Drama Taiwan "HAYATE THE COMBAT BUTLER [2011]"

Annyeonghaseyo Chingudeul....
Setelah K-Drama New Tales Of Gisaeng yang membuat dewi jatuh cinta pada kisah cinta Sa Ran dan Da Mo, kali ini drama taiwan Hayate The Combat Butler yang dibintangi aktris cantik Park Shin Hye dan aktor tampan George Hu kembali membuat dewi jatuh cinta ketika menontonnya.
Jujur dewi paling jarang banget nonton drama taiwan kecuali ada rekomendasi dari teman dewi.
Untuk drama yang satu ini pengecualian, karena ada Saeng dewi "Park Shin Hye" dan George Hu.
Tittle : Hayate The Combat Butler/Xuan Feng Guan Jia
Genre : Romance, Comedy
Episode : 13
Broadcast Network : FTV

Memperkenalkan

George Hu as Ling Qi Sa
Seorang pemuda yang sempat merasa putus asa dengan hidupnya. Memiliki sebuah kekuatan rahasia yang akan muncul ketika amarahnya memuncak atau ketika Xiao Zi memanggil namanya. Sempat merasa bimbang pada siapa hatinya sebenarnya terpaut.
Qi Sa akan melakukan apapun demi melindungi Xiao Zi, walaupun nyawa menjadi taruhannya.


Park Shin Hye as Xiao Zi
Nona muda yang dikelilingi dengan kemewahan namun semua tak mampu membuatnya merasa senang dan bahkan cenderung kesepian. Bertemu dengan Qi Sa membawa perubahan besar dalam hidupnya. Xiao Zi yang jarang bersosialisasi perlahan-lahan mulai membuka diri dengan kembali bersekolah dan bahkan bekerja. Kesedihan atas kematian Ibunya membuatnya memilih menjadi seorang komikus, tetapi tak satupun hasil karyanya yang berhasil diterbitkan.

Tia Li as Maria
Pelayan wanita Xiao Zi. Sifatnya yang lembut dan baik hati membuat Qi Sa sempat tertarik padanya. Maria mengalami amnesia sedari kecil dan hidupnya sepenuhnya diserahkan untuk melayani Xiao Zi. Tapi siapa sangka justru Maria termasuk salah satu orang yang akan menghalangi bersatunya jalinan cinta antara Qi Sa dan Xiao Zi.


Hayate The Combat Butler diadaptasi dari sebuah manga Jepang berjudul sama karangan Kenjiro Hata.

Seorang pemuda tampan bernama Ling Qi Sa yang berusaha keras untuk menghidupi kehidupan keluarganya dikarenakan kedua orang tuanya sama sekali tidak perduli dengan apa yang terjadi dengan kehidupan mereka. Masa kecil Qi Sa dihabiskan dengan berpindah-pindah sekolah dan bekerja. Semua akan dikerjakan Qi Sa tidak perduli apapun jenis pekerjaan tersebut, mulai dari bekerja di bar sebagai bartender hingga sebagai pengantar barang.

Sebuah peristiwa menyedihkan mengubah hidup Qi Sa. Orang tua yang sangat disayanginya meninggalkannya sendirian dengan segudang hutang yang nilainya tak sedikit. Ditambah dengan para Mafia yang terus menerus mengejarnya.

Sebuah ide hebat muncul di benak Qi Sa. Qi Sa memutuskan untuk menculik anak orang kaya dan meminta tebusan sebagai gantinya dan sasarannya adalah seorang gadis cantik bernama Xiao Zi yang ditemuinya di taman. 
Namun apa mau dikata, niat untuk menculik Xiao Zi berubah menjadi sebuah misi penyelamatan. Dua orang pria bertubuh besar tiba-tiba datang dan berniat menculik Xiao Zi. Qi Sa datang dan berpura-pura menjadi pacar Xiao Zi.
Xiao Zi tersanjung dan merasa senang karena untuk pertama kalinya ada orang yang menyelamatkannya selain pengawalnya dan pelayan wanitanya bernama Maria. Xiao Zi pun menyangka kalau Qi sa menyukainya dan mempekerjakan Qi Sa sebagai pelayan sekaligus pengawal pribadinya.

Tidak mudah bagi Qi sa menjadi pengawal Xiao Zi, apalagi Maria mengetahui niat sebenarnya Qi Sa adalah menculik Xiao Zi bukan untuk menolongnya. Ditambah dengan seorang pelayan senior yang meminta Qi Sa melakukan beberapa tes sebelum menjadi pengawal resmi Xiao Zi.
"Cinta bisa tumbuh karena sering bertemu" begitu pulalah yang terjadi pada Qi Sa dan Xiao Zi. Qi Sa yang semula mengira kalau dirinya mencintai Maria akhirnya menyadari kalau cinta yang dirasakannya kepada Maria adalah perasaan cinta layaknya seorang adik pada kakaknya.
Apa yang akan terjadi selanjutnya chingudeul???
Bagaimana kisah cinta selanjutnya antara Xiao Zhi dan Qi Sa???
Sanggupkah mereka menghadapi semua cobaan yang menghadang termasuk dari Chu Ju (gadis yang sangat menyukai Qi Sa), Ju Xuan (tunangan Xiao Zi) dan Maria sendiri (kok bisa???)???


Beberapa Piku-piku di Drama Taiwan Hayate The Combat Butler
 Kalau di drama Korea biasanya kan ada barang kenangan, di drama taiwan Hayate pun juga begitu.

 Hehehehe, lucu banget PSH dan George Hu

 Rumah Xiao Zi
Te Pu Ci (maaf).... Cara meminta maaf Xiao Zi pada Qi Sa adalah menjentikan telunjuknya dengan telunjuk Qi Sa sebanyak 3 x.
Qi Sa membuntuti Xiao Zi yang akan mencari pekerjaan.
Xiao Zi yang terkejut karena Qi Sa membawa sepatu cadangan disaat latihan lari untuk persiapan lari marathon.
Tatapan sedih Park Shin He.

Aku kasih 5 bintang dech untuk drama yang satu ini. Entah kenapa aku suka banget dengan Park Shin Hye, siapapun lawan mainnya, chemisterynya pasti selalu dapat. Nggak perduli dia aktor ternama Jang Geun Seuk, Uri Oppa Lee Wan atau Vokalis CN Blue Jung Yong Hwa.
Di drama ini suara Park Shin Hye didubbing Chingu dan kabar yang beredar, Drama Taiwan Hayate The Combat Butler akan segera ditayangkan di Korea....


See U next Time....
Mohon untuk tidak mengcopy paste tulisan ini karena dewi membuatnya dengan susah payah dan dengan penuh cinta  untuk Saeng Park Shin Hye dan Koko George Hu.
Kamsahamnida...... ^____^

8 komentar:

  1. aku dah nonton drama ini... lucu banget... ngakak abis nontonnya... qiao sa polos banget... wkwkwk... shin hye cantik banget di drama ini...

    BalasHapus
    Balasan
    1. kok dah lihat smua??
      aq mnta link untuk download nya donk...?

      Hapus
    2. aku nonton di dvd, untuk download coba di indowebster^^

      Hapus
  2. @ irfa : iya irfa....
    i like this drama...

    BalasHapus
  3. Udah lama drama ini menjadi list buat ditonton. Tapi belum punya waktu terus...
    eh, style rambutnya Shin Hye jadul gitu ya :D

    BalasHapus
  4. @ jelly : ayo ditonton,...
    hehehehe, tapi PSY tetap cantik kan...^^

    BalasHapus
  5. mbak gak ada link sinopsis lengkapnya nih??? :'(, buat dong mbak bagus ini

    BalasHapus
  6. Ada link buat donlod gak??

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...