Rabu, 14 Desember 2011

K-Drama MIDAS : Antara Cinta dan Obsesi

Annyeonghaseyo Chingudeul....
Beberapa hari ini dewi lagi asyik bersaham-saham ria.... hehehehe (bercanda).

Menonton K-Drama Midas membuat hati dewi dipaksa ikut merasakan apa yang terjadi pada sang tokoh utama. Kim Do Hyun seorang pria yang terobsesi untuk menjadi kaya raya bahkan harus mengorbankan gadis yang dicintainya demi mencapai obsesinya. Namun semuanya menjadi sia-sia saat Do Hyun menyadari kalau dirinya hanya dijadikan sebagai seorang kuda pacu balapan liar oleh wanita bernama  Yoo In Hye dan terpaksa mendekam di Bui selama beberapa bulan.
Yoo In Hye seorang wanita yang akan melakukan segala cara demi mencapai obsesinya. In Hye bahkan rela bertarung dengan kakaknya, Yoo Ki Joon demi mendapatkan apa yang menjadi keinginannya. Sampai saat ini In Hye tak pernah sekalipun merasakan apa yang namanya cinta dan hal yang sangat berharga dalam hidupnya selepas kematian Ibunya adalah adik laki-lakinya bernama Yoo Myung Joon yang divonis menderita kanker pankreas dan hidupnya tak akan lama lagi.

Yoo Myung Joon seorang playboy yang tiba-tiba jatuh cinta pada seorang gadis yang berprofesi sebagai perawat bernama Lee Jung Yun. Hidupnya yang dulu dihabiskan bersama gadis yang berbeda setiap harinya perlahan-lahan berubah. Sikap Jung Yun yang cuek dan tegas membuat hati Myung Joon tersentuh dan mencoba mendekati Jung Yun, namun apa daya hati Jung Yun telah terpaut pada seorang pengacara ternama yaitu Do Hyun.

Omo, agak sedikit sulit mencerna drama yang satu ini apalagi kalau sudah membahas tentang akuisisi sebuah perusahaan ataupun pengambilalihan sebuah perusahaan.
Tapi, K-Drama Midas mampu membuat hati sahabatku, Suci rahmadani tergerak. Selama ini drama yang dia suka dan selalu ada di hatinya hanya Athena & New Tales Of Gisaeng....  Iseng-iseng mencoba ikut nonton dan tiba-tiba tertarik, padahal episode yang aku tonton episode 14.

Pelajaran yang bisa dewi petik dari drama yang satu ini....
Bermain Saham bisa membuat seseorang menjadi kaya dalam seketika dan bisa membuat seseorang menjadi miskin seketika pula. Tidak selamanya uang membuat hati seseorang menjadi tenang & bahagia dan tidak selamanya orang yang kamu percayai selama ini adalah manusia bersayap malaikat di matamu, sewaktu-waktu mereka bisa menusukmu dari belakang.....
Hidup bersama orang yang kamu cintai jauh lebih baik daripada harta apapun yang ada di dunia
 
Hanya bisa kasih 10 jempol untuk drama yang satu ini, akting pemainnya is the best... terutama tatapan ahjussi Jang Hyuk (Kim Do Hyun) ketika marah....


Kamsahamnida ^____^

4 komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...